Dalam postingan kali ini saya akan membahas tentang organisasi apa yang ingin saya dirikan..
Organisasi yang ingin saya dirikan adalah organisasi sosial,organisasi ini bukan bertujuan untuk mencari keuntungan tetapi untuk membantu sesama. Saya ingin mendirikan organisasi yang bisa mengumpulkan anak anak jalanan,pengamen,dan anak anak anak kurang mampu untuk bisa mendapatkan kesempatan yang lebih layak dalam menimba ilmu,karna masih banyak anak anak yang menurut saya mempunyai bakat atau kemampuan tetapi tidak mendapat kesempatan. Nama organisasi nya adalah "taman siswa".
Saya akan mengumpulkan sukarelawan yang bersedia untuk menjadi tenaga pengajar didalam organisasi ini, mencari dana untuk biaya peralatan mengajar,dan mengumpulkan anak anak jalanan dan pengamen yang memang mau dan berminat untuk menimba ilmu di organisasi ini.
Didalam organisasi yang ingin saya dirikan ini,anak anak pengamen,jalanan,mereka yang seharusnya mendapat kesempatan belajar akan saya kumpulkan didalam suatu rumah atau tempat,disini mereka akan diajarkan banyak hal,disini mereka tidak dipaksa untuk belajar secara formal saja tapi akan lebih memakai konsep "belajar sesuai keinginan atau minat". Bidang apapun yang mereka inginkan atau yang mereka sukai akan diajarkan disini, sehingga bisa mengasah bakat yang memang sudah ada. Misalkan ada anak yang memang menyukai musik,disini akan diajarkan untuk bermain alat musik atau bahkan meng compose atau membuat lagu.
Organisasi ini juga akan mengajarkan tentang keagamaan,setiap sore anak anak akan diajarkan mengaji, jadi tidak hanya diajarkan tentang pendidikan tapi keagamaan juga harus diseimbangkan dengan pendidikan keagamaan.Organisasi ini juga tidak menutup kemungkinan untuk para remaja atau bahkan orang dewasa yang juga ingin belajar atau menimba ilmu.
Diharapkan dengan didirikannya organisasi ini,anak anak yang berada dilampu merah,mengamen dan mengemis bisa lebih berkurang dan mereka bisa menimba ilmu dengan baik tanpa harus bekerja diusia dini dan menikmati masa anak anak mereka dengan cara yang seharusnya.
Minggu, 28 Oktober 2012
Langganan:
Postingan (Atom)